Ibu-ibu warga Kampung KB Nanas dalam acara senam massal. (Yuni) |
Acara senam sehat ini dimulai sekitar pukul 16.00 WIB di halaman rumah Dukuh Nanas, Jamal. Maksud dan tujuan kegiatan ini adalah agar ibu-ibu sudah siap untuk mengikuti senam bersama di tengah kesibukan musim panen yang datang.
Kegiatan ini dilaksanakan rutin selama kurang lebih setiap 2 minggu sekali, pesertanya adalah ibu-ibu warga Dusun Nanas. Kegiatan ini bertujuan untuk membangkitkan kebugaran jasamani dan rohani warga masyarakat Kampung KB Nanas, terkait dengan kesehatan masing-masing. Dalam acara tersebut hadir juga Wahyuni selaku kader Pokja Kampung KB Nanas. Dalam acara tersebut Yuni, panggilan akrabnya, menyampaikan bahwa kegiatan ini rutin dilaksanakan dengan harapan dapat meningkatkan kebugaran jasamani dan rohani warga, di tengah maraknya penyakit corona warga tetap antusias mengikuti senam sehat ini.
Dalam acara tersebut senam bersama diikuti oleh kurang lebih sekitar 50 orang dengan dipandu oleh satu leader senam. Acara senam sehat tersebut berlangsung sangat meriah sekali.(*) [Rudi Purwanto, pramusaji BPKB Girisubo]
0 Comments