Kecamatan Saptosari bekerja sama dengan UPT
Puskesmas Saptosari tengah gencar melakukan sosialisasi tentang GERMAS (Gerakan
Masyarakat Hidup Sehat). Program ini dimulai dengan kegiatan Pencanangan GERMAS pada Jumat (4/5) yang dilaksanakan di halaman Kantor Kecamatan Saptosari. Acara
ini dihadiri oleh seluruh aparat Pemerintah Desa,
elemen Polsek, Koramil, B
Kegiatan dimulai dengan senam bersama, sambutan
sambutan, penggalangan komitmen, dan gerakan makan buah bersama-sama. Dalam
sambutannya, dr Dewi Irawaty, MKes, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten
Gunungkidul, menyampaikan apresiasi penuh kepada seluruh masyarakat dan jajaran
pemerintah Kecamatan Saptosari atas upaya dan komitmen dalam melaksanakan
GERMAS, serta menghimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan upaya preventif
melalui ke enam program GERMAS yang dianjurkan oleh Kementerian Kesehatan RI
yaitu; 1) Peningkatan Aktivitas Fisik, 2) Peningkatan Perilaku Hidup Bersih dan
sehat , 3) Penyediaan pangan sehat dan percepatan perbaikan gizi, 4)
Peningkatan pencegahan dan deteksi dini penyakit, 5) Peningkatan kualitas
lingkungan; dan 6) Peningkatan
edukasi hidup sehat.
Sejalan dengan apa yang disampaikan oleh Dewi
Irawaty, Djarot Hadiatmaja, SIP, MSi
(Camat Saptosari) mengajak seluruh warga dan pemerintah desa untuk berkomitmen
dalam menjaga kesehatan melalui upaya upaya yang terintegrasi. Saptosari
memiliki banyak potensi baik SDA maupun SDM yang dapat digunakan sebagai
kekuatan dalam mencapai derajat kesehatan seutuhnya.
Sedangkan Ridwan, SKM, Kepala UPT Puskesmas
Saptosari, menyampaikan ucapan terima kasih kepada warga dan pihak-pihak
terkait yang telah membantu dalam melaksanakan kegiatan pencanangan GERMAS.
Ridwan, SKM berharap kegiatan seperti ini dapat dilakukan secara
berkesinambungan sehingga kesadaran masyarakat untuk hidup sehat terus
meningkat dan masyarakat Saptosari menjadi masyarakat yang sehat dan sejahtera.
Antusiasme warga yang tinggi dibuktikan dengan
adanya penggalangan komitmen dalam mendukung dan melaksanakan GERMAS. Deklarasi
dibacakan oleh Suhut Hudi, SH, Kepala Desa Kepek, dan diikuti oleh lintas sektor dan
masyarakat yang hadir dilanjutkan dengan penandatanganan komitmen GERMAS.
Suasana semakin meriah dengan adanya penampilan senam berkelompok oleh perwakilan
kader kesehatan dan bernyanyi
bersama. Selain kegiatan tersebut, UPT Puskesmas Saptosari bersama jejaring
Klinik Asih Sasama mengadakan skrining Penyakit Tidak Menular (PTM) yang diikuti oleh kurang lebih 400
orang. Skrining yang dilakukan terdiri dari pemeriksaan tekanan darah,
pengukuran berat badan (BB), tinggi badan (TB), Indeks massa tubuh (IMT),
lingkar perut, pemeriksaan gula darah sewaktu ( GDS) dan kadar kolsterol. Hasil
skrining ini selanjutnya akan digunakan sebagai dasar intervensi kesehatan oleh
UPT Puskesmas Saptosari.
Kegiatan GERMAS Kecamatan Saptosari ditutup dengan
pembagian doorprize. Melalui kegiatan
ini diharapakan semua masyarakat Saptosari menjadi sehat dan sejahtera. Salam
GERMAS! (*) [Harwanto, Saptosari]
0 Comments