IMP Tanjungsari Komitmen Realisasikan Target 2 Akseptor Baru/Bulan/Dusun

      Mensikapi pencapaian Program KKBPK khususnya Peserta KB Baru yang masih rendah dan belum mencapai target yang diharapkan, Penyuluh KKBPK kecamatan Tanjungsari, mengumpulkan kader KB se kecamatan Tanjungsari, dengan harapan agar kader KB dapat berperan dalam meningkatkan pencapaian Peserta KB Baru.
      Pagi hari itu, Senin (04/8), di RR Tanjungsari sudah terlihat ibu ibu berkumpul untuk mengikuti rapat koordinasi. Pada hari itu seluruh kader KB se-Kecamatan Tanjungsari dikumpulkan, guna mengikuti Rapat Koordinasi IMP Tanjungsari, dengan agenda tunggal, KIE kepada IMP agar  segenap kader KB dapat membantu penyuluh KKBPK untuk meningkatkan peserta KB Baru. Per desa sampai per dusun berdasar  petunjuk dari kepala Perwakilan BKKBN agar diberi target. Untuk Kecamatan Tanjungsari, per dusun diberi target  2 peserta per bulannya.

      Pada pertemuan rapat koordinasi kader KB se-Kecamatan Tanjungsari tersebut dihadiri oleh Suwarso, Kepala UPT Puskesmas Tanjungsari, Rahmadian Camat Tanjunhsari, dan juga Ir Sihana Yuliarta, koordinator Penyuluh KKBPK sebagai salah satu nara sumbernya.

      Pada forum yang strategis tersebut, Suwarso Kepala UPT Puskesmas Tanjungsari, menyampaikan program KB Pasca Persalinan. Disampaikan oleh beliau bahwa pencapaian program KB Pascasalin, sangat mendukung pada peningkatan pencapaian peserta KB Baru. Disampaikan pula pentingnya setiap keluarga merencanakan keluarga, menunda kehamilan, menjarangkan kehamilan, dan menghentikan kehamilan.

      Rahmadian Camat Tanjungsari lebih menekankan kepada segenap kader KB untuk dapat mendampingi masyarakat, khususnya melayani masyarakat yang menginginkan untuk mendapatkan pelayanan KB. Keberhasilan program KB di kecamatan Tanjungsari tidak lepas dari peran kader KB di desa, tambah Rahmadian Camat Tanjungsari.

      Ir. Sihana Yuliarta sebagai koordinator Penyuluh KKBPK, yang mempunyai tanggung jawab penuh pada keberhasilan Program KKBPK di Kecamatan Tanjungsari, menyampaikan perihal kontrasepsi, sebagai bekal kader KB dalam melaksanakan KIE Program KB di wilayahnya masing-masing, yang pada akhirnya segenap kader KB dapat melakukan motivas kepada PUS wajib KB (Unmet Need) untuk mengikuti program Keluarga Berencana, sehingga dapat meningkatkan pencapaian peserta KB baru, yang sampai bulan Agustus belum mencapai target yang diharapkan.

      Tepat jam 12.00 WIB, acara berakhir dengan meninggalkan harapan, semoga inisiasi kepada kader untuk meningkatkan pencapaian peserta KB baru dapat terealisasi.(*) [Sihana, koordinator PKB Tanjungsari]
0 Viewers

Post a Comment

0 Comments

The Magazine